Cara Mudah Mendaftar Akun PayPal Terbaru

Luffyinter.net - Untuk artikel kali ini saya akan sharing bagaimana cara mudah mendaftar akun PayPal terbaru.
Cara Mudah Mendaftar atau membuat akun PayPal Terbaru
Baca Juga :
Ini 5 cara mudah saya mengisi saldo paypal secara gratis
Cara mendaftar Clixsense terbaru, Gratis!

Apa itu PayPal?

Sebelum saya menjelaskan bagaimana cara mendaftar Paypal, alangkah baiknya anda mengetahui dulu apa itu yang dimaksud dengan PayPal?

Menurut wiipedia, PayPal adalah perusahaan dalam jaringan yang menyediakan jasa transfer uang melalui surat elektronik, menggantikan metode lama yang masih menggunakan kertas, seperti cek dan wesel pos. PayPal juga menyediakan jasa untuk para pemilik situs e-commerce, lelangan, dan jenis usaha lain. Markas perusahaan ini terletak di San Jose, California, Amerika Serikat.

PayPal dapat di gunakan dalam berbagai transaksi seperti untuk bisnis online, jual beli barang, membeli software atau aplikasi, pembayaran jasa, menerima pembayaran dari pihak lain secara online. Dari sekian banyak alat pembayaran secara online, PayPal bisa dibilang jauh lebih cepat dari segi cek atau money order.

PayPal merupakan alat pembayaran transaksi online terbesar yang paling banyak digunakan didunia dengan perkiraan lebih dari 165 juta akun di seluruh dunia. Dengan adanya sistem online ini, dapat mempermudah transaksi online anda dalam berbisnis, atau pun jual beli menjadi lebih aman karena PayPal mempunyai sistem security measurement (tingkat standar keamanan) yang sangat ketat. Sedikit saja hal mencurigakan di akun PayPal anda, kemungkinan besar akun anda akan diblok oleh PayPal. Dan Anda akan diminta melakukan konfirmasi ke pihak supportnya. Namun, jangan kuatir justru dari sinilah keamanan akun PayPal anda terjamin, misal: menghindari dari ulah hacking.

Akusisi oleh eBay.

eBay adalah sebuah situs web lelang daring yang memungkinkan orang-orang dari seluruh dunia melakukan jual dan beli berbagai barang dan jasa.  eBay sendiri menggunakan PayPal sebagai perantara pembayaran lelang online mereka. PayPal telah mendapatkan kepercayaan dan kenyamanan untuk melakukan transfer uang secara online, hampir 95% pembayaran eBay menggunakan PayPal.

Bagaimana cara kerja PayPal?

Cara kerja PayPal sangat lah mudah, yaitu hanya sebagai sistem perantara antara  produsen dan customer saat melakukan transaksi secara online. Jika anda seorang produsen, dan penghasilan anda cukup lumayan dari berbisinis online, pasti anda berpikir untuk bisa melakukan penarikan uang dari rekening PayPal anda, anda terlebih dahulu harus mentransfernya ke rekening bank lokal anda. Setelah ditransfer, barulah kita bisa mengambil uang. Sehingga sangat disarankan bagi Anda yang ingin memiliki rekening Paypal, hendaknya juga memiliki rekening di bank lokal. Jika anda belum memiliki rekening bank anda bisa  melakukan penarikan uang lewat kartu kredit atau debit.
Cara Mudah Mendaftar Akun PayPal Terbaru


Berikut adalah daftar Kartu Kredit dan Kartu Debit / ATM yang diterima untuk bisa didaftarkan ke Paypal :

1. Kartu Kredit (Mastercard dan Visa)
- Citibank Mastercard
- BCA Mastercard
- BRI Mastercard
- Mandiri Visa
- HSBC Visa
- BNI Visa

2. Kartu Debit / ATM - Untuk kartu debit saat ini hanya kartu yang berlogo Visa Electron dan menurut informasi hanya ada kartu Bank Niaga dengan logo tersebut. Sedangkan kartu debit lain dengan logo selain Visa Electron yang dimiliki oleh bank-bank di indonesia lainnya tidak dapat digunakan.


Oke! selanjutnya, Perhatikan langkah-langkah berikut ini, cara mendaftar akun PayPal terbaru.
  1. Silahkan anda masuk dulu ke situs www.paypal.com untuk memulai pendaftaran.
  2. Klik Daftar, yang ada dipojok kanan atas pada homepage PayPal. 
  3. Langkah selanjutnya akan ada dua opsi pilihan untuk membuat akun rekening Paypal anda. Dalam hal ini, anda bebas memilih yang mana saja dengan menyesuaikan dengan keperluan atau tujuan anda dalam pembuatan akun PayPal. Jika anda ingin membuat akun paypal bertujuan untuk membeli barang secara online maka anda harus pilih opsi kesatu, jika anda ingin menerima pembayaran secara online silahkan anda pilih opsi kedua. 
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  4. Apabila anda sudah selesai menentukan opsi yang mana yang akan anda gunakan, maka lanjut ke proses pembuatan akun PayPal dengan cara mengklik Memulai.
  5. Selanjutnya akan muncul form  registrasi akun rekening paypal anda, silahkan isikan dengan benar (kalau perlu dicatat biar gak lupa).
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  6. Setelah semua form registrasi sudah diisi dengan benar, selanjutnya klik Lanjutkan.
  7. Nah! selanjutnya anda akan dihadapkan ke form biodata personal anda, silahkan isikan dengan benar anda bisa menyesuaikan dengan e-ktp yang anda miliki.
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  8. Jangan lupa kasih tanda centang pada kesepakatan pengguna dan kebijakan privasi PayPal.
  9. Setelah semua form biodata personal anda sudah diisi semuanya dengan benar, selanjutnya klik Setuju dan buat rekening.
  10. Selanjutnya anda akan masuk ke proses terakhir pembuatan akun rakening PayPal anda, yaitu menghubungkan akun PayPal anda dengan kartu kredit atau kartu debet agar anda dapat langsung berbelanja dengan PayPal. JIka anda tidak memiliki kartu kredit atau kartu debet, anda bisa melalui langkah terakhir dengan cara mengklik Saya akan melakukannya nanti.
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  11. Sekarang silahkan anda login ke akun PayPal anda dengan menggunakan email dan juga password yang anda gunakan saat registrasi tadi.
  12. Selanjutnya masuk ke verifikasi email anda dengan cara klik Konfirmasi alamat email.
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  13. Sekarang cek email anda untuk melihat konfirmasi email yang dikirimkan oleh pihak PayPal. Jika anda belum menerima email dari PayPal, silahkan anda kirim ulang konfirmasi email dengan cara klik kirim email.
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  14. Berikut ini contoh email yang dikirimkan oleh pihak PayPal.
    Cara Mudah Mendaftar PayPal Terbaru
  15. Klik Konfirmasi alamat email.
  16. Anda akan masuk ke tampilan login, silakan isikan password akun PayPal anda.
  17. Selamat akun PayPal anda telah berhasil dibuat. namun perlu anda perhatikan bahwa Akun yang sudah anda buat perlu di verifikasi dulu oleh pihak PayPal agar akun tersebut bisa digunakan untuk melakukan pembelian dan menerima pembayaran. Agar akun Paypal tersebut mendapat status “Verified”, Anda harus menghubungkan dulu akun PayPal anda dengan rekening bank, kartu kredit atau anda juga bisa menggunakan alternatif lain yaitu dengan menggunakan VCC (virtual credit card).,
Bagi yang belum tau apa itu VCC, VCC adalah sarana belanja online mudah dan praktis tanpa menggunakan kartu kredit.

Dimana anda bisa mendapatkan VCC? Jawabannya hanya satu, yaitu di INTERNET, banyak situs penyedia VCC dari yang berbayar hingga yang gratisan di internet. Bisa cek disini!

Bila Anda ingin mengisi balance akun PayPal agar bisa digunakan untuk transaksi pembelian online maka Anda bisa membeli balance tersebut di tempat Jual Saldo Paypal.

Abaikan >> Cara mendaftar akun payza terbaru, lebih gampang vrifeid dari pada paypal

Mungkin itu saja yang dapat saya bagikan pada artikerl tentang bagaimana Cara Mendaftar akun PayPal terbaru! Sekian dulu  artikel cara internet kali ini, Semoga dapat bermanfaat untuk peselancar dumay dimana pun berada. Seandainya masih belum jelas bisa ditanyakan dikolom komentar diblog ini.

Baca juga : Cara Mendaftar iPanelonline Indonesia Gratis! Langsung Dapat Bonus 

BERLANGGANAN GRATIS!!!
Silahkan masukan e-mail anda untuk mendapatkan kiriman artikel terbaru dari
Luffyinter.net


Jangan lupa, lakukan Konfirmasi melalui link Aktivasi yang saya kirimkan ke e-mail anda!

Delivered by FeedBurner

Related Posts:

0 Response to "Cara Mudah Mendaftar Akun PayPal Terbaru"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan baik dan benar susuai topik yang di bahas. . .
-
-
-
Ingat ya! Jangan tinggalkan link aktif pada komentar!!!

About me | Contact Us | Privacy Policy | Disclaimer | Terms Of Service